Fusilli Stroganoff, menu sarapan yang nikmat dan mudah dibuat. Fusilli Stroganoff merupakan hidangan ala restoran mewah yang cocok disajikan sebagai menu sarapan untuk keluarga di rumah saat akhir pekan. Resep membuat Fusilli Stroganoff cukup mudah dan hanya membutuhkan waktu kurang lebih 45 menit saja.
Pertama, panaskan mentega asin dan tumis bawang bombay, bawang putih dan bayleaf sampai harum. Kemudian masukkan daging dan aduk sampai berubah warna. Selanjutnya, tambahkan jamur dan terigu, aduk hingga rata.
Lalu, masukkan kaldu sedikit sedikit sambil diaduk hingga licin. Setelah itu, tambahkan saus tomat, paprika bubuk, garam, dan merica bubuk, aduk dan tambahkan sour cream, masak sampai mendidih. Terakhir, masukkan fusilli. Aduk rata. Taburkan parsley di atasnya.